Thursday, September 1, 2016

[KG-240/2016] Uji Coba Indro + Ultah Asman Ops ON – 01/09/16



JaKaRTa : Setelah dilakukan beberapa uji coba, mulai dengan loko dan kabus, kemudian loko + GD kosong dan kini menggunakan GD kosong, hari Kamis 01/09, telah dilaksanakan uji coba jalur Kandangan - Indro dengan menggunakan rangkaian KA barang isi yang terdiri dari 30 GD dengan tonase 650 ton ditarik dengan Lok CC 2061376

Jalur rel Stasiun Indro yang beroperasi terakhir kali tahun 2009, rencananya bakal diaktifkan kembali untuk kegiatan angkutan barang, khususnya peti kemas dengan relasi Indro - Sungai Lagoa PP. 

Rencana angkutan perdana akan diinisiasi oleh PT. Richmount Agro Chem. Di tahap awal, servis Indro akan digabung dengan KA KALOG 1 yang selama ini melayani SAO – KLM sedangkan kedepannya diprediksi bakal dipasang kereta tersendiri dengan SF 30 GD.

Uji coba jalur Kandangan - Indro dipimpin oleh EVP didamping Deputy EVP beserta jajaran Management Daop 8 Sb dan PT KALOG berjalan dengan mancarli. Sepanjang perjalanan uji coba jalur tersebut, EVP Daop 8 Sb mengecek langsung kesiapan jalur Kandangan - Indro di dalam Lokomotif.

Foto kegiatan terlampir.




--- quote ---

JAWA POS : Kembali Dibuka Untuk Kereta Logistik

Jalur KA dari Sta Kandangan Surabaya ke Sta Indro Gresik kembali dibuka. Namun, jalur tersebut bukan untuk mengangkut KA penumpang, melainkan barang. Kemarin jalur itu diuji coba untuk kali terakhir. 

KA logistik bernomor loko CC 206.13.76 tiba di Sta Indro pukul 17.05. KA barang tersebut menarik 30 kontainer yang bermuatan masing-masing 30 ton. EVP Daop 8 Wiwik Widayanti ikut menumpang kereta itu. 

"Akhirnya, kami tiba dengan selamat di sini (Sta Indro)," ujarnya. Manajer Humas Daop 8 Gatut Sutiyatmoko menambahkan, pengoperasian jalur KA Sta Indro akan mempercepat distribusi barang jika dibandingkan dengan moda darat lain. 

Dia mengilustrasikan, jarak Sta Indro-Kandangan-Kalimas, Surabaya, 19 km bisa ditempuh 10-15 menit. "Sementara itu, moda darat bisa mencapai 2 jam karena macet," terangnya. "Kami 2 kali menguji coba untuk memastikan kondisi lintasan maupun stasiun," ujarnya. 

Pada uji coba pertama, hanya lokomotif yang berjalan. Kali kedua, lokomotif dengan rangkaian gerbong tanpa muatan dijalankan. "Sekarang loko diuji coba dengan 30 gerbong dan bermuatan. Kondisi lintasan cukup baik," paparnya.

Sumber : Jawa Pos.

--- unquote ---

Demikian laporan terkait progress perbaikan dan ujicoba kereta di Stasiun Indro, dibuat secara bersamaan agar bisa segera dioperasikan dalam waktu dekat. Bila taka da halangan, muatan pertama akan dijalankan tgl 09/09/16 mendatang.


Selain itu, pas di tanggal 01/09/16 di torpus KALOG juga ada info, salah satu KALOGers merayakan hari jadi yang ke sekian, namanya Wisesa Witaraga (Asman Ops ON). Upacara hura2 cukup dihadiri undangan terbatas he he he.

Selamat ulang tahun ya Sa, sukses selalu. Cheers.

Sumber : PT KAI – CorComm Daop 8 Sb + KALOG.

[English Free Translation]
Thursday, September 1st, Daop 8 Sb hold trials cargo trains transport from Kandangan - Indro and in HQ  there’s KALOGers who celebrate birthdays in the office, Wisesa Witaraga. Congrats !



No comments:

Post a Comment

[KU-179/2021] Dirut KAI Commuter Mukti Jauhari Tutup Usia

  Bisnis.com, JAKARTA - Keluarga besar KAI Group khususnya KAI Commuter hari ini berduka. Direktur Utama KAI Commuter Mukti Jauhari meningg...