Wednesday, January 16, 2013

[KU-016/2013] Kadishubkominfo : Jangan Salahkan Gubernur


SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Beberapa orang perwakilan sopir truk batu bara diajak berdialog oleh Kadishubkominfo Sumsel dan Asisten IV Setda Sumsel.

Dalam dialog tersebut perwakilan sopir truk menyampaikan tuntutan agar diperbolehkan lagi mengakses jalan raya menuju Lahat melalui jalan utama Prabumulih dan Muara Enim.

Namun, Kadishubkominfo Sumsel Musni Wijaya menjelaskan, keputusan memblokade jalan yang dikhususkan pada angkutan truk batu bara karena kerusakan jalan, kecelakaan, dan kemacetan yang parah.

"Kebijakan tidak serta merta diambil, ada dampak kerusakan jalan, kecelakaan dan kemacetan. Jadi jangan terus salahkan gubernur atas hal ini," katanya dalam dialog, Selasa (15/1/2013).

Menurutnya, pembangunan jalan alternatif (Jalan Servo) juga jadi tanggung jawab pengusaha tambang.

Harus ada percepatan pembangunan jalan yang kini masih terendam banjir hingga sekitar belasan sentimeter itu.

"Jangan melemparkan kesalahan pada Gubernur Sumsel. Ini juga jadi tanggung jawab pengusaha tambang. Kita akan undang pengusaha tambang untuk bahas percepatan jalan khusus ini," pungkasnya.

Sumber : Sriwijaya Post, 15.01.13.

Catatan :
Berita terkait dengan informasi ini, silahkan baca [KU-015/2013] DPRD Sumsel Minta Sopir dan Pengusaha Bentuk Konsorsium, [KU-013/2013] Tiba di Dermaga Batu Bara, Wartawan Kebingungan, [KG-310/2012] Jalan Khusus Batubara Servo Terendam Banjir, [KU-289/2012] Per 1 Januari 2013, Angkutan Batu Bara Di Sumsel Harus Lewat Jalan Khusus dan [KU-274/2012] Perusahaan Batu Bara Bangun Jalan 116 Kilometer.

[English Free Translation]
Some representatives of the coal truck drivers are invited to dialogue by Kadishubkominfo South Sumatera and South Sumatera Secretariat Assistant IV. In the dialogue, truck driver delivering demands to be allowed longer access road to Lahat, by using Prabumulih and Muara Enim main road.

No comments:

Post a Comment

[KU-179/2021] Dirut KAI Commuter Mukti Jauhari Tutup Usia

  Bisnis.com, JAKARTA - Keluarga besar KAI Group khususnya KAI Commuter hari ini berduka. Direktur Utama KAI Commuter Mukti Jauhari meningg...