Sunday, June 20, 2021

[KX-171/2021] AXI-KALOGers M3 Jun 2021

 

JaKaRTa : Isu nasional yang cukup genting minggu ini adalah kekhawatiran merebaknya penyebaran Covid-19 yang sering disebut klaster pasca-Lebaran dan itu sudah diprediksi sebelumnya.

Walau sudah diberlakukan aturan ketat tempo hari namun di beberapa kejadian, rombongan motor yang mudik secara bergerombol sulit dihadang petugas sehingga sempat kebobolan dan ini juga yang bisa diindikasi menjadi penyebabnya.

Statistik terakhir dari Satgas Covid-19, per hari rata2 6.000 hingga 7.000 langsung melesat ke angka 12.000an di akhir pekan. Jika tidak ditangani cepat bisa menjadi India ke-2. Naudzubillah min dzalik.

Kita tidak mengharapkan kondisi seperti India terjadi di Bumi Nusantara tercinta ini. Semoga bisa ditangani dengan baik dan butuh peran serta masyarakat +62 untuk mematuhi Protokol Kesehatan. Jangan bandel dan jangan ngeyel !

Sementara di KAI Logistik qq PT Kereta Api Logistik (KALOG) aktifitas semua biz unit berjalan normal namun dengan standar Protokol Kesehatan yang ketat. Hal ini dimaksudkan untuk menghindari hal2 yang tidak diharapkan kita semua.

Keluar rumah hanya jika perlu dan jika tidak mendesak, untuk saat ini lebih baik tinggal di rumah. Semoga KALOGers / Pembaca yang sedang sakit diberi kesembuhan dan yang sehat diparingi keselamatan. Aamiin Yaa Allah.

Dokumentasi AXI-KALOGers M3 Jun 2021 (periode 14-20/06/2021), terlampir.

Sumber : X-KALOG / Foto : KALOGers – RAM.

[English Free Translation]

We do not expect conditions like India to occur in this beloved Archipelago. Hopefully it can be handled well and it takes the participation of the +62 community to comply with the Health Protocol. Don't be stubborn and don't be silly!

No comments:

Post a Comment

[KU-179/2021] Dirut KAI Commuter Mukti Jauhari Tutup Usia

  Bisnis.com, JAKARTA - Keluarga besar KAI Group khususnya KAI Commuter hari ini berduka. Direktur Utama KAI Commuter Mukti Jauhari meningg...