KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pembangunan jembatan layang (skybridge)
untuk mengintegrasikan Halte Transjakarta CSW di Koridor 13 dengan Stasiun MRT
ASEAN telah dicanangkan pada Rabu (22/1) ini.
Skybridge itu rencananya akan
mulai digunakan pada Agustus
2020, setelah pembangunan fase satu selesai. Namun,
pembangunan seluruhnya ditargetkan rampung akhir 2020.
"Fase satu itu akan
menghubungkan kedua stasiun ini dengan sebuah bentuk setengah lingkaran. Namun
pekerjaan total dilakukan sampai dua fase. Kami upayakan di Desember
2020," kata Direktur
Utama PT Transjakarta Agung Wicaksono di
Stasiun MRT ASEAN, Jakarta Selatan, Rabu (22/1).
Desain skybridge yang akan
direalisasikan merupakan hasil sayembara yang digelar pada 2019. Desainnya
berbentuk lingkaran yang akan dibangun sejajar dengan lantai sirkulasi penumpang
MRT atau di lantai dua.
Skybridge itu rencananya dibangun
lima lantai. PT Transjakarta akan membangun halte baru untuk transjakarta Koridor 1 Blok M-Kota di lantai satu yang sejajar dengan permukaan tanah.
Kemudian, lantai dua merupakan
jembatan penghubung dari Stasiun MRT ASEAN menuju bangunan yang akan dibangun
persis di bawah jalan layang khusus transjakarta Koridor 13.
"Lantai dua dan tiga area
komersial, ada kios, retail. Nanti berperan sebagai non-farebox business atau
pendapatan non-tiket bagi Transjakarta," kata Agung.
Sementara itu, lantai empat
merupakan akses menuju Halte Transjakarta CSW yang berada di jalan layang
Koridor 13. Terakhir, lantai lima merupakan halte CSW itu sendiri.
Setiap lantai nantinya bisa
diakses menggunakan eskalator.
"Sekarang kita lihat pakai
tangga kalau mau naik ke halte tersebut, nantinya akan ada eskalator. Jadinya
akan memudahkan bagi kita semua," ucap Agung.
Sumber : Kontan, 22.01.20.
[English Free Translation]
The construction of an overpass
(skybridge) to integrate the Transjakarta CSW Stop in Corridor 13 with the
ASEAN MRT Station was launched on Wednesday (Jan 22ns, 2020). This skybridge is
planned to be used in August 2020, after the construction of phase one is
completed. However, all development is targeted to be completed by end 2020.
No comments:
Post a Comment