Sunday, June 30, 2013

[KU-178/2013] Alex Noerdin : SK Larangan Truk Batubara Tetap Berlaku


SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Surat Keputusan (SK) Gubernur Sumsel tentang pelarangan bagi truk batubara melintasi di jalan umum masih tetap berlaku. Bagi oknum yang melanggar tetap akan ditindak tegas.

Demikian ditegaskan Gubernur Sumsel, H Alex Noerdin kepada wartawan di Griya Agung, Kamis (27/6/2013) usai menemani Wakil Menteri (Wamen) Perhubungan Bambang Susantono santap siang.

Menurut Alex Noerdin, jika di lapangan masih saja ada oknum-oknum yang masih melanggar maka akan segera dilakukan penertiban. "Perlu diketahui bahwa kewenangan Pemerintah Provinsi Sumsel itu hanya imbauan dan tindakan melalui Dinas Perhubungan hanya sebatas terminal saja, di luar itu merupakan kewenang pihak yang berwajib yang dalam hal ini adalah kepolisian," papar Gubernur Alex seraya menambahkan untuk itu Pemprov Sumsel akan berkordinasi dengan Polda Sumsel.

Alex menjelaskan, saat ini realisasi pembangunan jalur khusus untuk angkutan batubara sudah ada titik terang. Salah satu jalan khusus yang dibangun oleh PT BMS sudah masuk dalam tahap uji coba.

"Saya tegaskan hingga saat ini SK Gubernur tentang pelarangan angkutan batubara melintas di jalan umum tidak dicabut dan belum dicabut, jadi masih dilarang," ujarnya.

Ia menyebut, guna menjamin stabilitas dan tegaknya aturan yang sudah dibuat maka dalam waktu dekat akan menindak tegas pelanggaran tersebut. "Bagi yang bermain-main di lapangan itu akan ditertibkan termasuk preman- preman yang ada di jalan," kata Gubernur Alex.

Dikatakan, jalur khusus ini bukanlah solusi jangka panjang untuk mengatasi permasalahan angkutan tambang khususnya batubara. Itu solusi singkat sebab kereta api yang ada saat ini sudah terus menambahkan kapasitas untuk menjadi solusi angkutan batubara.

Sumber : Sriwijaya Post, 27.06.13.

[English Free Translation]

Decree (SK) of the Governor of South Sumatera, on the prohibition coal truck crossing the public, is still in effect. For persons who violate the rules, will be dealt with firmly. Thus confirmed by Governor of South Sumatera, H Alex Noerdin hen he told reporters at the Griya Agung, Thursday (27/06/2013) after accompanying Deputy Secretary (Vice Minister) of Transportation Bambang Susantono.

Saturday, June 29, 2013

[KG-177/2013] Tiga Orang Undur Diri Dari KALOG

JAKARTA: Menjelang akhir bulan Juni 2013, 3 (tiga) orang staf mengajukan pengunduran diri dari PT Kereta Api Logistik (KALOG). Mereka adalah : Ribka Silvia (Sekretaris Dirut), Fika Fatmila (Keuangan) dan Henry Hia (Operation).

Setiap orang memiliki jalan hidup yang berbeda dan kita tetap do’akan yang terbaik bagi rekan-rekan yang sudah terlebih dulu “lulus” dari KALOG. Semoga kerja keras dan sumbangsih yang selama ini dibaktikan, beroleh balasan yang setimpal. Aamiin YRA.

Selain itu, bakal ada rotasi susulan buat yang lain koq, tapi sabar aja ya.

Sumber : KALOG.

[English Free Translation]

Towards the end of June 2013, 3 (​​three) staffs of PT Kereta Api Logistik (KALOG), they are: Ribka Silvia (Secretary of President Director), Fika Fatmila (Finance) and Henry Hia (Operation). Good luck !

Friday, June 28, 2013

[KG-176/2013] Dahlan Iskan Buka "BUMN Expo 2013"

JAKARTA: Menteri BUMN Dahlan Iskan (DI) hari Kamis 27/06 secara resmi membuka “BUMN Expo 2013” yang berlangsung di Hall A - Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta. Acara ini akan berlangsung hingga tanggal 30/06/13.

Sebelum peresmian pembukaan BUMN Expo, DI sempat menyerahkan sejumlah penghargaan kepada sejumlah institusi yang dianggap memberikan kontribusi besar terhadap bangsa dan negara Indonesia, selain menyalurkan inovasi yang luar biasa.

Yang unik, saat pameran produk unggulan BUMN tersebut akan diresmikan, DI justru meminta wanita yang menjadi anggota tim inovasi dalam BUMN Innovation Award, untuk tampil ke panggung. Ndilalah koq yo cuma satu orang dan dialah yang mendapat kesempatan membuka BUMN Expo, dengan memukul gong 3x. Namanya lupa, maaf banget karena hiruk piku di lokasi.

Alasan DI mempersilahkan wanita dari tim inovasi Pertamina tersebut memukul gong, karena dia lebih berjasa dalam inovasi terhadap Tanah Air tercinta. Awalnya, ada 46 BUMN yang memeriahkan acara BUMN Expo namun 2 diantaranya mengundurkan diri: LKBN Antara dan PT.  Berdikari.

Dalam acar penghargaan tersebut (BUMN Innovation Award 2013), PT Kereta Api Indonesia mendapat 3 gelar, yakni : “The Best Technology Innovation for Logistics & Transportation Sector”, “The Best Product Innovation of Financial Service” dan “The Best Corporate Innovation Culture & Management (Gold Level)”.

Seusai meresmikan pembukaan BUMN Expo 2013, DI berkeliling dan sempat mampir di stand PT KAI dan afiliasi sebagaimana bisa dilihat dalam foto-foto berikut ini. Congrats and enjoy.

Liputan daftar peraih penghargaan selengkapnya, bisa dirujuk ke [KU-175/2013] Inilah Para Pememnang BUMN Innovation Award 2013, edisi hari Kamis, 27 Juni 2013.


Sumber : KALOG / Foto : RAM.

[English Free Translation]

State Owned Enterprises (SOE) Minister, Dahlan Iskan (DI) on Thursday 27/06, officially opened the state-owned Expo 2013 that took place in Hall A - Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta. This event will last until the date 06/30/13.

Thursday, June 27, 2013

[KU-175/2013] Inilah Para Pemenang "BUMN Innovation Award 2013"



JAKARTA: - Untuk pertama kalinya, Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menggelar BUMN Innovation Award 2013. Penghargaan ini diberikan guna mempercepat tumbuhnya budaya inovasi di lingkungan perusahaan plat merah itu. 

Untuk itu, kementerian BUMN memberikan apresiasi pada BUMN-BUMN yang telah berhasil melakukan inovasi di bidang teknologi dan produk, termasuk BUMN yang berperan aktif dalam mendorong berkembangnya praktek inovasi di Indonesia.

BUMN Innovation Award 2013 mengambil tema Innovation for Indonesia. Berbeda dengan award lainnya, kegiatan ini fokus untuk mendorong munculnya inovasi teknologi dan produk unggulan BUMN.

"Sebagai penggerak ekonomi nasional, BUMN harus juga menjadi penggerak inovasi di Indonesia," ucap Menteri BUMN Dahlan Iskan saat memberikan sambutan di JCC, Senayan, Jakarta, Kamis (27/6).

Kepala Dewan Juri Marzan A Iskandar menjelaskan bahwa proses penilaian dilakukan dengan cara menyebar kuesioner kapada seluruh BUMN. Kuesioner ini terdiri dari 2 bagian yakni terkait kebijakan dan budaya inovasi perusahaan. "Ada 43 BUMN dengan 110 inovasi unggulan BUMN, yang berhasil lolos hingga akhir penilaian (wawancara penjurian-red)," ujar Marzan.

Inovasi ini terdiri dari 56 inovasi produk dan 54 inovasi teknologi unggulan BUMN. Kategori penghargaan yang diberikan berdasarkan kelompok sektor usaha BUMN, yang terdiri dari sektor logistik, infrastruktur, jasa keuangan, energi pertambangan, agrobisnis, dan manufaktur. Di samping itu, Kementerian BUMN juga akan memberikan penghargaan kategori khusus, yakni terkait dengan Green Product, Green Technologi, Innovation Commitment for SMEs dan Culture Innovation.

Penghargaan ini langsung diberikan oleh Dahlan Iskan. (chi/jpnn)

Berikut Pemenang BUMN Innovation Award 2013 :

Kategori Inovasi Per Sektor
1. The Best Technology Innovation of Agriculture Sector : PT Perkebunan Nusantara V (Persero) dan PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero).

2. The Best Product Innovation of Energi & Mining Sector : PT Semen Indonesia (Persero) Tbk dan PT Pertamina (Persero).
The Best Technology Innovation of Energy & Mining Sector : PT Pertamina (Persero dan PT Semen Indonesia (Persero).

3. The Best Product Innovation of Manufacture Sector : Perum Peruri dan PT Dahana (Persero).
The Best Technology Innovation of Manufacture Sector : PT PAL Indonesia (Persero) dan PT Len Industri (Persero).

4. The Best Product Innovation of Infrastructure Sector : PT Telkom dan PT PP (Persero).
The Best Technology Innovation of Infrastructure Sector : PT Telkom (Persero) dan PT Adhi Karya.

5. The Best Product Innovation of Financial Service Sector : PT Pos Indonesia dan PT Kereta Api Indonesia.
The Best Technology Innovation for Logistic & Transportation Sector : PT Kereta Api Indonesia dan PT Pelindo II.

6. The Best Product Innovation of Financial Services Sector : PT Bank BNI (Persero) dan PT Pegadaian.
The Best Technology of Financial Services Sector : PT Taspen.

Ketegori Inovasi Khusus :
1. The Best Innovation of Green Product : PT Semen Indonesia dan PT Dahana (Persero).
2. The Best Innovation of Green Technology : PT PP dan PT Perkebunan Nusantara V (Persero).
3. The Best Innovation of commitment for SMEs : PT Pos Indonesia (Persero) dan PT Pegadaian (Persero).

Kategori Inovasi Korporasi :
1. The Best Corporte Innovation Culture & Management (Silver Level) : PT PLN, PT Adhi Karya, PT Dahana dan PT Rekayasa Industri.
2. The Best Corporte Innovation Culture & Management (Gold Level) : PT Telkom, PT Semen Indonesia, PT Pertamina dan PT Kereta Api Indonesia.

Sumber : JPNN, 27.06.13 / Foto : RAM.

[English Free Translation]

For the first time, the Ministry of State-Owned Enterprises (SOE) or BUMN held Innovation Award 2013. This award is given in order to accelerate the growth of a culture of innovation in the state owned company's.

Wednesday, June 26, 2013

[KU-174/2013] Sumsel : Di Atas Angka Nasional


PALEMBANG -  Laju pertumbuhan penduduk Sumsel cukup mengkhawatirkan, yakni 1,85 persen. Angka itu 0,36 persen di atas rata-rata pertumbuhan penduduk secara nasional yang hanya 1,49 persen.

Data itu diungkap Kepala BKKBN Sumsel, Dra Sri Rahayu dalam acara koalisi kependudukan di Hotel Azsa, kemarin. Dikatakan, BKKBN tidak dapat mencegah pertumbuhan penduduk secara langsung, namun diupayakan menekan laju pertumbuhan penduduk.

"Setiap pasangan pasti ingin punya keturunan, jadi tidak bisa kita cegah sebuah laju pertumbuhan penduduk. Yang dapat kita lakukan hanya menahan agar tidak terlalu tinggi," imbuhnya.

Disampaikannya, jika tahun lalu jumlah penduduk Sumsel hanya 7,4 juta jiwa, maka pada tahun ini angkanya meningkat menjadi 8 juta jiwa. Pengendalian itu dilakukan dengan kembali memasyarakatkan program KB (keluarga berencana), dua anak cukup. "Untuk itu diharapkan setiap keluarga mengikuti program KB,” ujarnya.  

Cara lain menyukseskan program KB dengan membentuk Koalisi Kependudukan. Selain dapat memberikan masukan kepada pemerintah terkait persoalan kependudukan, koalisi ini juga dapat membantu BKKBN memberikan sosialisasi langsung kepada masyarakat.

"Terlihat peran Koalisi Kependudukan sangat penting,” ucap Sri. Koalisi Kependudukan di Sumsel baru terbentuk pada dua daerah, yakni Banyuasin dan Pagaralam. Saat ini bertambah dua daerah lagi yakni Empat Lawang dan Lubuklinggau. "Kita harapkan setiap kabupaten/kota memiliki Koalisi Kependudukan ini," tuturnya.

Dengan adanya koalisi itu, setiap daerah yang memiliki tim dapat ikut dalam menyusun kebijakan  KB dan kependudukan. "Pada tiap kabupaten/kota haruslah disusun pengurus koalisi pengendalian kualitas penduduk yang nanti dapat disesuaikan dengan rencana pembangunan daerah tersebut," jelas Sri.

Asisten 3 Bidang Kesra Pemprov Sumsel, Drs H Akhmad Najib SH mengatakan, laju pertumbuhan penduduk Sumsel memang sudah mengkhawatirkan. Untuk itu perlu dibuat rencana konkret untuk mengantisipasi persoalan itu. “Pembentukan Koalisi Kependudukan merupakan lanjutan dari program nasional,” imbuhnya.

Saat ini, Indonesia berada pada peringkat keempat dalam hal jumlah penduduk. ”Pengendalian jumlah penduduk penting agar tercipta generasi berkualitas baik dari aspek pendidikan, kesehatan dan gizi yang baik,” cetusnya.

 Kata Najib, bupati dan wali kota jangan sampai terlena dengan pertumbuhan penduduk di daerahnya. Kepala Sub Direktorat Penetapan Sasaran Pengendalian Penduduk, Dr Ukik Kusuma Kurniawan mengatakan, guna menyukseskan program KB, perlu dilakukan sosialisasi dengan sistem jemput bola. “Ini untuk mendukung sosialisasi dengan baliho dan lainnya yang perlu dilakukan secara tepat sasaran,” tukasnya.(rip/ce2)

Sumber : Sumatera Ekspres, 24.06.13.

[English Free Translation]
South Sumatera’s population growth rate is quite alarming, which is 1.85 percent. That figure is 0.36 percent above the average national population growth which is only 1.49 percent. Wooow whazzup ?

Tuesday, June 25, 2013

[KU-173/2013] PT KAI Raih “Golden Action Award”


JAKARTA - Perhelatan perayaan ulang tahun Harian Rakyat Merdeka (Jawa Pos Group) ke-14, Rabu (19/6) malam berlangsung meriah. Selain Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), beberapa pejabat tinggi negara, politikus dan pengusaha juga hadir di acara yang dihelat di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta, itu. 

Acara ini dikemas sangat kental dengan mengusung kesenian tradisional, salah satunya adalah angklung dan beberapa tari daerah seperti tari Jaipong dan Remo, yang sukses membuka acara perayaan HUT Rakyat Merdeka. Hal itu dilakukan sebagai upaya melestarikan seni kebudayaan asli bangsa Indonesia.

Dalam acara ini pula, Rakyat Merdeka memberikan empat penghargaan 'The Golden Award' yang pengusaha Chairul Tanjung, akademisi Anies Baswedan, Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (KAI) Ignasius Jonan, serta Juru Bicara KPK, Johan Budi. 

Chairul Tanjung menerima penghargaan The Golden Vision atas kiprahnya menularkan motivasi berbisnis dan membuka banyak lapangan kerja. Sedangkan Anies Baswedan mendapat Golden Idea Award atas sumbangsihnya memberikan ide-ide brilian bagi pendidikan nasional.

Untuk Golden Action Award diberikan kepada Ignasius Jonan yang dianggap mampu membawa banyak perubahan dalam memajukan perkeretaapian di Indonesia. Adapun Johan Budi mendapat Golden Speaker Award atas kiprahnya sebagai Juru Bicara KPK. 

Penghargaan itu diberikan langsung oleh Dirut Rakyat Merdeka Margiono. Beberapa tamu yang hadir antara lain Menkominfo Tifatul Sembiring, Ketua Umum partai Golkar Aburizal Bakrie, Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro, Menteri Perdagangan Gita Wirjawan, Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa, Ketua DPR Marzuki Alie, Wakil Ketua MPR Melani Leimena, Chairul Tanjung, Jubir KPK Johan Budi, KH Yusuf Mansyur dan beberapa direksi Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Sumber : Rakyat Merdeka, 19.06.13.

[English Free Translation]

14th Anniversary “Rakyat Merdeka” daily newspaper (Jawa Pos Group), Wednesday (19/6) evening was very lively. In addition to President Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), several senior government officials, politicians and businessmen were also present at the event held at Hotel Mulia, Senayan, Jakarta.

Monday, June 24, 2013

[KU-172/2013] Tol Trans Sumatera : HK Segera Temui Pelindo I Untuk Bergabung


BISNIS.COM, JAKARTA — PT Hutama Karya segera bertemu dengan PT Pelindo I terkait dengan kesiapan BUMN pelabuhan tersebut untuk ikut bergabung menggarap salah satu ruas proyek tol trans-Sumatra yakni Pekanbaru-Dumai.

“Kami akan approach ke sana, tetapi belum dijadwalkan, “ ujar Sekretaris Perusahaan Hutama Karya Ari Widiyantoro, saat dihubungi Bisnis, Senin (17/6).
Dia mengatakan pihaknya sangat senang terhadap rencana tersebut karena dapat membantu percepatan pembangunan ruas tol dengan total panjang 2.700 km tersebut.
Sebelumnya, M.Eriansyah, Humas Pelindo I, mengatakan perseroan siap masuk ke dalam konsorsium badan usaha milik negara (BUMN) proyek tol sepanjang 2.700 km tersebut.

Pelindo I berminat jika diundang untuk ikut serta. Apalagi kalau tol tersebut melintasi daerah cabang pelabuhan yang dikelola perusahaan,” katanya.

Dia mencontohkan seperti ruas Pekanbaru-Dumai yang akan melewati pelabuhan Dumai sehingga diharapkan dapat meningkatkan arus lalu lintas kargo ke pelabuhan.

Dengan demikian, maka perusahaan optimistis pendapatan dari kargo di pelabuhan tersebut dapat melonjak, terutama ditopang dari arus crude palm oil (CPO) yang merupakan komoditas primadona.

“Pelabuhan Dumai juga merupakan pintu utama CPO Indonesia. Trafik CPO yang melewati pelabuhan tersebut mencapai sekitar 6 juta ton per tahun,” paparnya.

Meskipun tol tersebut tidak layak secara bisnis, namun perusahaan yakin pertumbuhan perekonomian akan meningkatkan kelayakn bisnis ruas tol tersebut.

Eriansyah menuturkan jalur Dumai-Pekanbaru terbilang padat dan merupakan jalur penting yang menghubungkan kedua kota tersebut.

“Ya tentu saja kami mengharapkan adanya kelaikan secara bisnis. Apalagi saat ini kondisi jalan existing di antar kedua kota tersebut banyak kerusakan dan kemacetan,” tuturnya.

Sumber : Bisnis Indonesia, 17.06.13.

[English Free Translation]

PT Karya Hutama will meet PT Pelindo I associated with the port state readiness to join the work in  one segment of the trans-Sumatera highway project that is Pekanbaru-Dumai.

Sunday, June 23, 2013

[KU-171/2013] Jarak Pandang Di Jalan Kurang Dari 100 Meter



SRIPOKU.COM, LAHAT - Ramainya aktivitas truk angkutan batubara yang hilir mudik di jalan lintas sumatera (Jalinsum) Lahat-Muaraenim, membuat sengsara pengguna jalan lainnya. 

Selain kemacetan yang mengakibatkan jarak tempuh semakin lama, debu juga menjadi masalah cukup besar.

Bahkan di beberapa lokasi, pengendara terutama pemilik sepeda motor harus rela mandi debu. Selain itu jarak pandang kurang dari 100 meter, akibat pekatnya debu yang berterbangan.

Pantauan Sripoku.com, Minggu (23/6/2013), puluhan bahkan ratusan truk angkutan batubara hilir mudik di Jalinsum Lahat-Muaraenim. Mereka ada yang baru keluar dari tambang untuk mengantarkan batubara ke Palembang dan Lampung, sedangkan yang lain baru pulang dengan kondisi bank kosong.

Bahkan di beberapa lokasi, debu pekat berterbangan memenuhi badan jalan. Seperti di Jalinsum Desa Tanjung Baru, Desa Kota Raya, Desa Tanjung Telang, serta Muara Maung dan Desa Merapi. Debu disertai butiran pasir dan batubara tersebut, berasal dari truk batubara berbagai ukuran yang hilir mudik tak terhitung jumlahnya.

Akibat pekatnya debu yang berterbangan, jarak pandang kurang dari 100 meter. Bahkan pengendara sepeda motor harus rela mandi debu serta dihujani pasir, ketika melintas di lokasi tersebut. Mereka yang tidak menggunakan helm tertutup serta masker, harus siap menghisap debu yang bisa berbahaya bagi kesehatan.

Sumber : Sriwijaya Post, 23.06.13.

[English free Translation]

Hectic activity of coal transport trucks on the way back and forth across Sumatera (Jalinsum or jalan lintas Sumatera) Lahat-Muaraenim, made ​​miserable other road users. In addition to congestion resulting in the longer distance, the dust is also a pretty big problem.

Saturday, June 22, 2013

[KU-170/2013] KAI Tambah Tiga Stasiun Untuk Angkutan Barang



SURABAYA: Usai mengoperasikan Stasiun Waru untuk pengembangan angkutan barang, 3 stasiun lainnya tengah dibidik PT KAI. 

Ketiga tempat itu adalah Tulangan, Krian dan Sidotopo yang tengah disiapkan untuk pengembangan angkutan barang. Manager Angkutan Daop 8, Annas Darumaya menjelaskan, telah melakukan survei untuk Stasiun Tulangan kemarin (20/5). Tetapi hasil survei akan disampaikan ke Kantor Pusat KAI secepatnya. 

“Tahun ini kita sedang menyiapkan beberapa kelengkapan infrastruktur yang ada di masing-masing stasiun. Kemungkinan tahun depan baru bisa mengoperasikan ketiga stasiun ini,” jelasnya. 

Stasiun Tulangan dan Krian dijadikan konsentrasi angkutan barang setelah melihat potensi industri di sekitarnya. 

“Stasiun Tulangan memiliki jalur akses yang cukup bagus. Misalnya, untuk ke wilayah Selatan menuju Mojokerto dan Utara menuju Surabaya telah tersedia. 

Demikian juga dengan lahan yang dimiliki juga memungkinkan. Untuk Sidotopo sebagai pengganti Kalimas yang saat ini sudah macet. Ke depan Kalimas konsentrasinya untuk angkutan cargo,” ujarnya.

Sumber : Radar Surabaya, 21.05.13.

[English Free Translation]
After Waru stations operate for the development of freight transport, 3 (three) other stations being targeted by PT KAI. The third place is Tulangan, Krian and Sidotopo being prepared for the development of freight transport.

Friday, June 21, 2013

[KG-169/2013] Kunjungan Komut KALOG Ke Sumsel – 20-22/06/13

JAKARTA: Komisaris Utama PT. Kereta Api Logistik (KALOG), Laksda Bambang Budianto didampingi Sekretaris Dewan Komisaris, VP Operational serta Manager Area Sumatera Selatan (Sumsel) beserta jajarannya, melakukan kunjungan kerja (kunker) selama 2 (dua) hari, mulai tgl 20-22/06/13.

Kunker kali ini ke Sumsel dimulai dari area loading (muat) batubara di Suka Cinta (SCT) Lahat, dilanjutkan kunjungan ke stasiun Banjarsari di sekitar Merapi dan akhirnya ditutup dengan peninjauan lapangan di stockpile Kertapati (KPT), Palembang.

Dalam kunjungan tersebut, diperoleh informasi tentang volume muatan batubara milik PT BAU dan PT BMSS, masing-masing rata-rata 2.200 ton per hari (= 70.000 ton per bulan). Frekuensi KA masing-masing minimal 2 (dua) rangkaian per hari.

Satu rangkaian KA batubara terdiri dari 32 gerbong datar (GD) dan bisa dimuati 64 kontainer, karena 1 GD berisi 2 kontainer ukuran 20 feet. Muatan maksimal kontainer 20 feet = 18 ton sehingga 1 rangkaian bisa memuat 1.152 ton (rata-rata 1.200 ton).

Untuk mencapai volume angkutan batubara agar bisa mencapai 100.000 ton per bulan, setidaknya dibutuhkan masing-masing 1 (satu) rangkaian KA tambahan, dengan kapasitas muat yang sama. Aktifitas LO/LO kedua perusahaan tambang tersebut ditangani oleh KALOG.

Untuk memperlancar kegiatan operasional, mulai dari pemuatan di SCT hingga bongkar di KPT dan muat lagi ke tongkang di KPT, diberdayakanlah beberapa alat berat, seperti Wheel Loader, Excavator hingga Reach Stacker (R/S).

Untuk proses pemuatan ke tongkang, KALOG menggunakan 12 dump-truck (DT) dimana 9 (sembilan) unit diantaranya milik KALOG dan 3 (tiga) unit lainnya, merupakan unit sewa. DT digunakan juga untuk menarik kontainer full (isi batubara) dari CY KPT ke area stockpile KPT.

Dalam kunjungan tersebut, selain mengunjungi SCT dan KPT beberapa stasiun-antara, seperti Banjarsari, Gelumbang dan Simpang ikut ditinjau juga, guna memperoleh gambaran potensi angkutan batubara di masa datang.

Berikut ini hasil dokumentasi kunker Komut dan tim KALOG ke Sumsel.



Sumber : KALOG / Artikel  & Foto : Akhmad Yunani.

[English Free Translation]

Commissioner of PT. Kereta Api Logistik (KALOG), Rear Adm. Bambang Budianto accompanied by the Secretary of the Board of Commissioners, VP Operational, Area Manager South Sumatera and his staff, on a working visit for 2 (two) days, starting from the date 20-22/06/13.

Thursday, June 20, 2013

[KG-168/2013] Toto + Denis Ikut “Melihat Dunia” – 08-12/06/13

JAKARTA: Program “Melihat Dunia” yang dicanangkan oleh induk perusahaan PT Kereta Api Indonesia (KAI) jalan terus. Setelah batch lalu, Boni dan Istana mendapat giliran pergi ke negeri Cina, kini giliran berikutnya, 2 (dua) orang staf PT Kereta Api Logistik (KALOG) kembali diikut-sertakan.

Yang beruntung kali ini adalah Toto (KALOG Manggarai) + Denis (KALOG Bandung). Keduanya berangkat ke RRCina mulai tanggal 08/06 dan kembali ke Tanah Air dengan selamat tgl 12/06. Rute dan tujuan gak beda banyak dengan tujuan sebelumnya.

Banyak kesan yang didapat tapi yang lebih afdol merangkumnya ya peserta ‘lah. Tunggu aja tulisan hasil kunjungan ke Cina di blog ini. Rujukan sebelumnya, silahkan baca di [KG-145/2013] Boni + Istana Ikuti Program “Melihat Dunia" edisi tanggal 28 Mei 2013.


Sumber : KALOG / Foto : Denis.

[English Free Translation]
Two staffs PT. KALOG, Toto Indiarto (Manggarai) + Denis (Bandung) is fortunate to have the opportunity to visit China for 4 days, starting 08/06-12/06. Both participants follow the program "See the World" of PT Kereta Api Indonesia.

Wednesday, June 19, 2013

[KU-167/2013] Sumsel Dihuni Sejak Ribuan Tahun Lalu


KAWASAN dataran tinggi Sumatera Selatan, di kaki Bukit Barisan Sumatera, telah dihuni manusia ribuan tahun lalu. 

Temuan tim peneliti di Gua Harimau, Desa Padangbindu, Kecamatan Semidangaji,  Ogan Komering Ulu, menyimpulkan temuan kerangka manusia berusia 3000 tahun membuktikan bahwa di Sumsel perdaban manusia sudah ada jauh sebelum masa keemasan Kerajaan Sriwijaya.

Balai Arkeologi (Balar) Palembang yang meliputi wilayah kerja Sumsel, Jambi dan Bangka-Belitung menyelenggarakan seminar bertema "Introspeksi dan Restrospeksi Pengelolaan Benda Cagar Budaya di Sumaterta Bagian Selatan". 

Pertemuan melibatkan para arkeolog yang tergabung dalam Ikatan Ahli Arkeologi Indonesia (IAAI), diselenggarakan dalam rangka 100 Tahun Hari Purbakala Indonesia.

Kepala Balar Palembang, Drs Nurhadi Rangkuti MSi, menyimpulkan dari berbagai survei dan penelitian bahwa kehidupan di wilayah ini sduah berlangsung lama. 

Bukti-bukti kelangsungan hidup nomaden sudah ada lebih dulu, kemudian berangsur berganti dengan kehidupan menetap.

Awal kehidupan menetap, diawali upaya manusia memanfaatkan cerukan bumi berupa  gua yang berada di sekitar sungai.

Beberapa gua di Sumsel, seperti di desa Padangbindu, OKU yakni  Gua Pondok Selabe, Pandan, Karang Pelaluan, Karang Beringin, Gua Harimau serta Gua Putri, telah dilakukan penelitian secara intensif baik secara survei maupun penggalian yang dilakukan Balar Palembang dan Pusat Penelitian Arkeologi Nasional Jakarta sejak tahun 2004 hingga 2013.

Hasil-hasil temuan, diantaranya peralatan terbuat dari batu seperti kapak perimbas, kapak penetak, kapak genggam, serpih dari batu obsidian, rijang, maupun batu pukul dan batu pelandas dari batu andesit. 

Di kawasan ini ditemukan fragmen tulang hewan yang terbakar, kerang, fragmen gerabah polos dan berhias serta fragmen rangka serta tengkorak manusia.

Penelitian gua terakhir dilakukan oleh Puslit Arkenas tahun 2013 di Gua Harimau, membuktikan bahwa adanya sejarah hunian gua yang sangat panjang dari masa pre-neolitik sampai neolitik awal.

Temuan lain, di daerah hulu Sungai Musi, di lereng dan kaki bukit Bukit Barisan, tidak hanya ditemukan sisa hunian masa paleolitik dan neolitik saja, di dataran tinggi Pasemah diperoleh petunjuk tinggalan budaya masa lampau yang sudah jauh berkembang pada tingkat yang lebih kompleks seperti pada beberapa situs yang berada di kota Pagaralam dan Lahat.

Hasil survei yang dilakukan tim dari Balar Palembang pada tahun 1996, ditemukan beberapa situs megalitik yang menyimpan tinggalan berupa arca hewan dan manusia, dolmen, kursi batu, menhir, bilik batu, lumping batu, lesung batu, batu dakon, bilik batu, pahatan batu cadas, lukisan batu dan tetralith.

Situs-situs yang banyak mempunyai tinggalan megalitik antara lain: Tegur Wangi, situs Gunung  Kaya, Situs Kotaraya-Lembak, situs Pulau-Panggung, situs Tinggihari, situs Pulaupinang, dan situs Muarapinang.

Sebaran megalitik di Dataran Tinggi Pasemah, saat menjadi temuan kawasan taman megalitik tersebar dalam satu kawasan yang meliputi Kabupaaten Lahat dan kota Pagaralam.

Balar Palembang merupakan unit pelayanan teknis di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaann yang mempunyai wilayah kerja Sumsel, Jambi, Bengkulu dan Bangka-Belitung. 

Balar berdiri sejak tahun 1993 di bawah koordinasi Puslit Arkenas. Balai yang sebelumnya berinduk pada Depdikbud, kemudian berpindah ke Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata. 

Tahun 2011 Balar Palembang kembali berpindah induk awal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Kembalinya kebudayaan dengan pendidikan ini terjadi pula perubahan terhadap paradigma kebudayaan yang sebelumnya berbasis pada pariwisata, kini berbasis pada pendidikan serta kebudayaan sebagai jati diri bangsa.

Sumber : Sriwijaya Post, 17.06.13.

[English Free Translation]

Highland areas of South Sumatera, at the foot of Bukit Barisan, has been inhabited by humans thousands of years ago. The findings of the research team at the Gua Harimau (Tiger Cave), Padangbindu village, Semidangaji District, Ogan Komering Ulu, the findings concluded 3000 year old human skeleton in South Sumatera prove that human civilization existed long before the golden age of the kingdom of Srivijaya.

Tuesday, June 18, 2013

[KU-166/2013] KAI Pangkas Jarak Gubeng – Pasar Turi


SURABAYA : KAI Pangkas Jarak Gubeng-Pasarturi. Daop 8 telah memiliki jalur baru dalam kota. Jalur tersebut menghubungkan Sta Gubeng dengan Pasarturi yang berjarak kira-kira 5 km. Jalur baru ini difokuskan bagi kereta barang yang menghubungkan sisi utara dan selatan.

Seperti kereta dari Gresik menuju ke Banyuwangi, atau Pasarturi menuju Waru dan sebaliknya. Manager Humas Daop 8 menyatakan, bila jalur baru tersebut telah selesai dibangun, shortcut (jalur pendek) ini peruntukannya bukan untuk KA penumpang.

"Jalur ini dibangun sejak tahun 2009 dan sudah kita uji cobakan 20 Mei kemarin," katanya. Selama ini kereta dari Gubeng menuju Pasarturi harus melintas Stasiun Semut, Sidotopo, Kalimas, kemudian melintas Pasarturi. Keberadaan jalur baru ini memangkas jarak dan waktu.

"Nantinya, kereta tidak harus masuk Semut, Sidotopo dan Kalimas. Akses lebih cepat karena jarak lebih pendek," ujarnya. Sementara untuk kereta dari Kalimas tetap bisa langsung menuju Pasarturi karena jalurnya sudah ada.

Sumber : Radar Surabaya, 30.05.13.

[English Free Translation]
Daop 8 has a new line in the city. The path connects with Sta Gubeng Pasarturi within approximately 5 km. This new track focused for the freight train that connects the north and south.

[KU-179/2021] Dirut KAI Commuter Mukti Jauhari Tutup Usia

  Bisnis.com, JAKARTA - Keluarga besar KAI Group khususnya KAI Commuter hari ini berduka. Direktur Utama KAI Commuter Mukti Jauhari meningg...