Friday, September 28, 2018

[KG-xxx/2018] Visit Semarang - 28/09/18


SeMaRaNG : Kunjungan dadakan ini merupakan respon langsung atas hasil audit tim HSE PT KAI torpus di CY Ronggowarsito beberapa hari sebelumnya. Dengan menggunakan KA Argo Bromo Anggrek jam 21.30, kami langsung berangkat menuju Semarang.

Berangkat Kamis tgl 27/09 malam dan tiba di Stasiun Semarang Tawang (SMT) jam 03.00 di hari Jum'at tgl 28/09 dan bertepatan dengan hari jadi perkeretaapian Indonesia yang ke-73. Seperti biasa, upacara dilangsungkan di pagi hari dan dilanjut berbagai perlombaan olahraga.

Setelah itu, sowan ke Kadaop 4 Sm, Deputy Daop 4, Man JJ, Angbar Daop 4, rekan2 KALOG dan JO BKALOG yang bertugas di CY Ronggowarsito Semarang. Intinya, semua kewajiban yang harus ditunaikan, wajib disegerakan.

Beres dengan tugas utama, sebelum kembali menyempatkan diri mampir ke Gedung Lawang Sewu. Edisi lengkap menapaki sudut2 gedung bersejarah ini, silahkan disimak di edisi hari Sabtu tgl 29/09/18.

Berikut ini dokumentasinya. Selamat menyimak.


Sumber : KALOG / Foto : RAM.

[English Free Translation]
This impromptu visit was a direct response to the audit results of the PT KAI Head Office - HSE team at CY Ronggowarsito a few days earlier. By using Argo Bromo Anggrek train at 21:30, we immediately left for Semarang. Its an urgent task.

No comments:

Post a Comment

[KU-179/2021] Dirut KAI Commuter Mukti Jauhari Tutup Usia

  Bisnis.com, JAKARTA - Keluarga besar KAI Group khususnya KAI Commuter hari ini berduka. Direktur Utama KAI Commuter Mukti Jauhari meningg...