SuRaBaYa: Hari
Kamis (05/03), Direktur Operasi & Pemasaran PT Kereta Api Logistik (KALOG),
Subakir, mengadakan kunjungan kerja ke Surabaya.
Selama di Kota Pahlawan, Diropsar melakukan kunjungan ke Stasiun Pasar Turi (SBI) dan
Terminal Barang Kalimas (TB KLM) serta melakukan evaluasi dan pembinaan.
Program kunjungan ini sudah rutin dilakukan untuk
memantau aktifitas di daerah agar berjalan sesuai dengan panduan yang
ditetapkan oleh kantor pusat. Kekuatan sumber
daya manusia (SDM) yang mumpuni merupakan modal KALOG agar bisa tetap eksis
di bisnis jasa logistik terpadu.
Setelah makan siang, acara dilanjut dengan rapat di
kantor Otoritas Pelabuhan (OP) Tanjung
Perak Surabaya, bersama tim PT
Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 8 SB, PT KALOG dan PT Terminal Petikemas Surabaya (TPS). Pokok bahasan, mengecek
persiapan panitia untuk kegiatan uji-coba dan hari-H.
Menjelang sore, mengecek jalur kereta api (KA) yang tengah dibersihkan oleh tim pekerja dari PT
KAI Daop 8 SB, tujuan ke pelabuhan TPS. Beres itu, lanjut ke lobi TPS dan
membahas lokasi uji-coba serta area steril saat hari peresmian di akhir bulan Maret 2015. Pffffuuuih. Puadeeeet juga
ya.
Semoga persiapan diatas berjalan lancar. Aamiin YRA.
Sumber : KALOG / Foto : RAM – Panca Candra.
[English Free Translation]
The series of events this Thursday 05/03 quite solid. We
have internal meeting in the KALOG KLM office, going for lunch, then attended
coordinstion meeting in the Port Authority, check rail line that will be used
to TPS and informal briefings in TPS.
No comments:
Post a Comment