JaKaRTa
: Dalam rangka meningkatkan kompetensi pekerja dalam bidang keselamatan kerja,
selama tiga hari (15-17 Mei 2017) PT
Kereta Api Logistik menyelenggarakan pelatihan Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan (P3K) yang dilanjutkan dengan
sosialisasi kepegawaian dan GCG yang diikuti oleh 30 peserta yang terdiri dari perwakilan area dan kantor pusat.
Pelatihan
selama dua hari diselenggarakan di kantor PMI
Jakarta Pusat dan dibuka oleh VP
Corporate Services didampingi VP SHE
& Security serta Wakil Ketua
Pengurus Provinsi Bidang Kominfo, PMR dan Relawan PMI, Drs. H. Syamsul Qomar, M.M. Pada kegiatan tersebut, peserta
mengikuti pelatihan dengan serangkaian materi diantaranya dasar-dasar dan
penilaian pertolongan pertama, bantuan hidup dasar, resusitasi jantung paru dan
penanganan cedera.
Selain
itu peserta juga menerima pemaparan terkait bagaimana mengetahui tanda dan
gejala adanya perdarahan, syok dan patah
tulang yang dilengkapi dengan praktik dan simulasi untuk memastikan peserta
mengetahui teknik dan cara penanganan yang tepat.
Sementara
pada hari terakhir, peserta menerima pemaparan terkait Risk Management SHE, sosialisasi keselamatan operasional, materi
kepegawaian serta KIP dan GCG. Kegiatan ditutup oleh Direktur Keuangan dan HR yang dilanjutkan dengan penyerahan hadiah
kepada peserta dengan kategori nilai terbaik, teraktif dan kelompok terbaik.
Dokumentasi
kegiatan terlampir.
Sumber
: CorComm KALOG / Foto : Adjeng Putri.
[English
Free Translation]
In
order to improve the competence of workers in occupational safety field, for
three days (May 15-17th,2017) PT Kereta Api Logistik conducted First
Aid Training on Accidents (P3K) followed by socialization of personnel and GCG
which was participated by 30 participants consisting of representatives of area
and headquarters.
No comments:
Post a Comment