Monday, March 13, 2017

[KG-072/2017] KALOG Terima Kunjungan Mahasiswa STIMLOG – 08/03/17

JaKaRTa : Ini bukan kali pertama kunjungan dari institusi pendidikan ke kantor pusat PT Kereta Api Logistik (KALOG). Afiliasi PT Kereta Api Indonesia (Persero) ini senantiasa menerima kunjungan tamu yang hendak berbagi ilmu dan pengetahun bersama-sama.

Sekali lagi, KALOG menegaskan komitmennya dalam memberikan dukungan penuh pada bidang pendidikan di Indonesia, dimana pada hari Senin tgl 08/03 menerima kunjungan studi sekitar 100 mahasiswa Sekolah Tinggi Manajemen Logistik Indonesia (STIMLOG) yang terbagi di 2 (dua) tempat penyelenggaraan berbeda, yaitu Kantor Pusat dan Jakarta Gudang (JAKG).

Direktur Operasi & Pemasaran (GO) didampingi VP Corporate Services dan jajaran tim Kontainer menerima kunjungan mahasiswa STIMLOG di kantor pusat. Rangkaian kegiatan diawali dengan pembukaan dan pemaparan tentang industri logistik yang disampaikan oleh GO, dilanjutkan dengan pemaparan bisnis kontainer - yang disampaikan oleh KUPT Sungai Lagoa, Jakarta.

Sementara, kunjungan di JAKG diterima dan disambut oleh GM JO-BKALOG beserta Staf Utama Direktur Utama (SUDU) KALOG. Selain pemaparan terkait bisnis Perusahaan, peserta juga berkesempatan untuk mengikuti facility tour dan meninjau langsung kegiatan operasional di JAKG.

Kegiatan ditutup dengan sesi tanya jawab dan pertukaran cindera mata. Dokumentasi kegiatan terlampir.


Sumber : KALOG / Foto : Adjeng Putri.

[English Free Translation]
Monday (March 8th), KALOG management receives about 100 students of Sekolah Tinggi Manajemen Logistik Indonesia (STIMLOG) which is divided in 2 (two) different venues, namely KALOG’s H.Q and Jakarta Gudang (JAKG) office.

No comments:

Post a Comment

[KU-179/2021] Dirut KAI Commuter Mukti Jauhari Tutup Usia

  Bisnis.com, JAKARTA - Keluarga besar KAI Group khususnya KAI Commuter hari ini berduka. Direktur Utama KAI Commuter Mukti Jauhari meningg...